Bengkulu, Worldosint.com — Himpunan Mahasiswa Islam (HMI) Cabang Bengkulu menyatakan dukungan terhadap Kepolisian Negara Republik Indonesia (Polri) dalam menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat (kamtibmas) di Provinsi Bengkulu, khususnya dalam menghadapi dinamika sosial dan tantangan keamanan ke depan.
Ketua Umum HMI Cabang Bengkulu, Anjar Wahyu, mengatakan Polri memiliki peran strategis sebagai garda terdepan dalam menjaga stabilitas keamanan, penegakan hukum, serta perlindungan dan pelayanan kepada masyarakat. Oleh karena itu, sinergi antara mahasiswa dan kepolisian dinilai penting untuk menciptakan suasana daerah yang aman dan kondusif.
“HMI Cabang Bengkulu mendukung Polri dalam menjalankan tugas-tugasnya sebagai pelindung, pengayom, dan pelayan masyarakat. Stabilitas keamanan adalah fondasi utama bagi pembangunan dan kesejahteraan masyarakat,” kata Anjar di Bengkulu, Selasa.
Ia menegaskan mahasiswa memiliki tanggung jawab moral untuk ikut menjaga ketertiban sosial dengan cara-cara yang konstruktif, salah satunya melalui edukasi kepada masyarakat agar tidak mudah terpengaruh oleh isu provokatif, hoaks, maupun ujaran kebencian yang berpotensi mengganggu kamtibmas.
Menurut Anjar, HMI siap menjadi mitra strategis Polri dalam mendorong kesadaran hukum di kalangan generasi muda serta memperkuat nilai-nilai kebangsaan, toleransi, dan persatuan di tengah keberagaman masyarakat Bengkulu.
“HMI akan terus mengambil peran sebagai organisasi kader yang menjunjung tinggi nilai keislaman dan keindonesiaan, sekaligus mendukung upaya Polri dalam menciptakan rasa aman di tengah masyarakat,” ujarnya.
HMI Cabang Bengkulu juga mengapresiasi berbagai langkah preventif yang dilakukan Polri, termasuk patroli rutin, pendekatan humanis, serta keterbukaan dalam membangun komunikasi dengan elemen masyarakat dan mahasiswa.
Ke depan, HMI berharap kerja sama dan komunikasi antara Polri dan organisasi kemahasiswaan dapat terus ditingkatkan guna memperkuat stabilitas keamanan, mendorong partisipasi publik, serta menjaga Bengkulu tetap aman, damai, dan kondusif.




